RENOVASI OTAK – Kenapa Hacker Memilih Menggunakan Linux? Linux merupakan salah satu Sistem Operasi ternama namun, bisa dibilang masih sedikit penggunanya.
Padahal dari segi keamanan, fitur, dan lainnya Linux lebih unggul daripada sistem operasi lain.
5 Alasan Hacker Memilih Linux
- Open Source
- Stabilitas
- Keamanan Lebih Unggul
- Dukungan Banyak Bahasa Pemrograman
- Tools Hacking Yang Lengkap
Karena untuk mengoperasikan Linux tidak mudah, para pengguna lebih memilih mengoperasikan sistem operasi lain daripada linux, windows salah satunya.
Namun, linux merupakan sistem operasi favorit bagi para Hacker. Mengapa demikian?
Inilah 5 alasan hacker lebih memilih linux daripada sistem operasi lain.
1. Open Source
Linux adalah sistem operasi gratis yang 100% open source. Itu artinya, semua kode untuk membuat OS Linux bisa kalian dapatkan secara gratis.
Kalian pun bisa menemukan berjuta-juta jenis OS Linux yang dibuat oleh berbagai macam orang dari seluruh penjuru dunia. Kalian pun dapat dengan mudah memodifikasi kode sumber OS sesuai kebutuhan.
Ditambah, sebagian besar aplikasi yang berjalan di sistem operasi ini juga open source dan sangat menguntungkan. Hampir semua aplikasi yang terdapat di Windows, ada alternatifnya di Linux.
Dengan sistem ini, tentu sangat mudah bagi kalian untuk mengembangkan software sesuai dengan yang kalian butuhkan.
2. Stabilitas
Tak dapat dipungkiri, komputer Windows, umumnya membutuhkan prosesor dan VGA yang besar, untuk membuat OS-nya bekerja dengan maksimal.
Tapi tidak untuk Linux. Linux didesain sangat ringan, sehingga kalian bahkan hampir tak dapat membedakan komputer dengan spesifikasi tinggi maupun rendah.