6 Tips Membangun Bisnis Online Untuk Pemula, Rahasia Sukses!

6 Tips Membangun Bisnis Online Untuk Pemula, Rahasia Sukses!

Renovasi Otak – Tak bisa dipungkiri lagi, saat ini bisnis online lebih digandrungi oleh masyarakat karena lebih efektif. Pebisnis tidak perlu lagi mengeluarkan budget yang besar untuk membeli atau menyewa sebuah tempat beserta peralatan pendukungnya. Dengan melakukan bisnis secara online, kamu bahkan bisa melakukannya dari rumah hanya bermodalkan smartphone saja!

Bisnis online juga bisa membantumu menjangkau target pasar yang lebih luas, lho. Pembeli bisa berasal dari mana saja bahkan luar kota sekalipun. Berbeda dengan bisnis konvensional yang hanya bisa menargetkan pelanggan dalam jumlah kecil dan pada satu kawasan tertentu.

Membangun sebuah bisnis online itu tidak sulit kok, asalkan kamu mempertimbangkan dengan matang. Coba persiapkan beberapa hal agar bisnis online kamu cepat berkembang nih, guys.

Artikel di bawah ini akan menjelaskan beberapa tips membangun bisnis online untuk pemula yang dilansir dari MedanPrima. Yuk simak bersama!

Tips Membangun Bisnis Online

Menentukan Produk atau Jasa yang Akan Dijual

Hal pertama yang perlu kamu lakukan yaitu menentukan apa yang akan dijual. Perhatikan barang atau jasa seperti apa yang saat ini sedang dibutuhkan oleh masyarakat. Pertimbangkan pula resiko yang terjadi jika kamu menjual barang atau jasa itu. Apakah barang tersebut akan aman sampai ke pembeli, prosesnya seperti apa, dan lainnya.

Cobalah menjual barang atau jasa yang memiliki perbedaan dibandingkan kompetitor. Bayangkan jika barang yang kamu jual sama persis dengan yang dijual oleh ratusan kompetitormu. Pasti pelanggan lebih memilih untuk membeli pada kompetitormu yang sudah lebih lama dan berpengalaman.

Buat keunikan tersendiri yang membedakan produk dengan penjual yang lain. Lalu tonjolkan keunikan ini pada proses pemasaran yang dilakukan sehingga kamu bisa menjangkau target pasar dengan lebih mudah.

Tentukan Target Pasar

Produk yang dijual dan target pasar merupakan sebuah kesatuan yang tidak bisa dipisahkan. Kebanyakan orang melakukan kesalahan dimana mereka hanya mementingkan produk yang mereka jual saja tanpa memahami target mereka. Pahami lebih dalam perilaku dan kebutuhan target pasar kamu ya, guys. Dengan mempelajari perilaku pelanggan, kamu bisa mengetahui strategi pemasaran seperti apa yang efektif untuk bisnis baru kamu.

Tentukan Platform yang Digunakan

Saat ini, media sosial semakin digandrungi oleh masyarakat. Kamu bisa memilih beberapa media sosial populer digunakan untuk bisnis online kamu nih, guys. Tentukan platform mana yang paling cocok dengan produk yang akan dijual misalnya Facebook, Instagram, TikTok, WhatsApp, atau yang lainnya. Maksimalkan bisnis kamu dengan menggunakan fitur iklan pada platform tersebut misalnya Instagram Ads, Facebook Ads, dan sebagainya.

Pertimbangkan juga platform pembayaran yang memudahkan untuk transaksi jual beli. Sudah beragam kok pembayaran zaman sekarang mulai dari kartu kredit, transfer bank hingga e-wallet seperti Gopay, OVO, Dana dan lainnya. Optimalkan juga penggunaan fitur link pada bio Instagram untuk mengarahkan pelanggan ke agar bisa menghubungi kamu untuk berinteraksi misalnya ke WhatsApp atau Line.

Baca Juga: Tips Membangkitkan UKM di Masa Pandemi.

Buat Akun Media Sosial dan Rutin Membuat Konten

Langkah selanjutnya yaitu buatlah akun khusus untuk bisnis onlinemu setelah menentukan platform yang digunakan. Hindari menggunakan akun pribadi kamu untuk melakukan bisnis online ya, guys. Ketika membuat akun khusus untuk bisnis yang kamu jalani, brand kamu akan terlihat lebih profesional di mata pelanggan dibandingkan dengan menggunakan akun pribadi. Manfaatkan pula fitur-fitur yang ada untuk mengoptimalkan akun media sosialmu.

Eits, setelah punya akun sosial media pun kamu juga perlu rutin membuat dan mengupload konten agar bisa membangun engagement dengan pelangganmu nih. Buat konten yang menarik dengan membuat planning terlebih dahulu dan atur jadwal untuk menguploadnya ya.

Baca Juga: Bisnis untuk Pelajar yang Menjanjikan.

Buat Website Khusus Bisnis Online Kamu

Sebuah website itu diibaratkan etalase toko bisnis kamu lho. Pelanggan akan merasa puas karena website kamu menyediakan berbagai kebutuhan yang diinginkan mulai dari produk, informasi, kontak, alamat, dan lainnya pada website tersebut.

Sekalipun bisnis kamu masih sangat baru, pemanfaatan sebuah website sangat efektif nih. Buatlah desain website yang menarik dan sederhana. Jangan lupa cantumkan kelengkapan fitur didalamnya ya, guys! Pengalaman mengunjungi website yang memuaskan akan membuat brand kamu tetap diingat oleh pelanggan.

Berikut beberapa alasan kamu harus memiliki website bisnis sendiri :

1. Menghemat Biaya Pengeluaran

Buat kamu yang ingin memulai bisnis baru tapi modal masih kecil tidak perlu khawatir lagi, nih. Dengan memanfaatkan website sebagai tempat berjualan, kamu bisa lebih menghemat modal yang kamu punya, lho! Tidak perlu lagi menyewa tempat, menandatangani kontrak, mencari berbagai peralatan, desain ruang yang pastinya sangat merepotkan. Kamu hanya membutuhkan sebuah website dan melakukan segala proses penjualan dari rumah saja.

2. Meningkatkan Kredibilitas

Sebuah website akan meningkatkan kredibilitas brand kamu, lho! Pelanggan akan lebih mudah mempercayai sebuah toko online yang memiliki website resmi. Karena mereka bisa menemukan brand dengan mudah dan bisnis terkesan lebih profesional.

3. Jangkauan yang Lebih Luas

Banyak orang yang berpikir bahwa berjualan secara offline akan lebih efektif. Hal tersebut merupakan kesalahan besar yang sering terjadi nih guys. Ketika kamu membuat sebuah website online, bisnis kamu akan menjangkau target yang jauh lebih luas dibandingkan cara konvensional. Pelanggan kamu bisa datang dari mana saja dan kapan saja. Alhasil keuntungan perusahaanmu akan meningkat deh!

Dalam membuat sebuah website, terdapat beberapa hal penting yang harus diperhatikan yaitu mempersiapkan domain dan hosting. Dua hal ini sangat mempengaruhi website kamu lho. Persiapkan nama domain untuk bisnis yang akan dibuat. Gunakan nama domain yang sesuai dengan identitas bisnismu. Hindari penggunaan angka atau tanda baca pada nama domain perusahaan.

Lalu tentukan ekstensi domain yang ingin kamu gunakan. Pilihlah ekstensi terbaik untuk bisnismu. Misalnya .COM yang berskala internasional dan sudah dikenal oleh masyarakat. Kamu juga bisa menggunakan Domain .ID yang khusus untuk Indonesia dan lebih aman. Setelah itu, kamu perlu layanan hosting agar website bisa optimal supaya bisa diakses pelanggan juga. Hosting sendiri sebagai tempat untuk menyimpan data-data website agar bisa ditampilkan kepada pengunjung. Carilah penyedia layanan hosting terbaik untuk bisnis onlinemu agar data-data website tetap aman dan website dapat maksimal digunakan.

Baca Juga: Strategi Sukses Bisnis Online untuk Pemula.

Buat Promosi Menarik

Siapa coba yang tidak tertarik dengan diskon atau promo-promo menarik lainnya? Kamu pun pasti suka, bukan? Nah, bisa banget nih menggunakan strategi promosi unik untuk menarik pelanggan. Kamu bisa membuat potongan harga, giveaway, atau buy one get one pada bisnis kamu.

Kamu bisa juga membuat campaign unik yang membuat banyak orang penasaran, lho. Alhasil, mereka akan penasaran dan mengetahui eksistensi brand kamu. Ingat! Kunci dari kesuksesan bisnis online kamu yaitu konsisten dan tidak menyerah untuk mencoba berbagai cara agar dapat meningkatkan penjualan bisnismu.

Sekian artikel mengenai tips jitu membangun bisnis online untuk pemula. Buat kamu yang akan membangun bisnis online baru, coba pertimbangkan hal-hal diatas ya. Bisnis online itu tidak sulit selama kamu konsisten dan berusaha yang terbaik, guys! Kamu bisa melihat strategi marketing kompetitor kamu lalu setelah itu melakukan inovasi pada strategi tersebut. Semua proses akan terasa lebih mudah kalau kamu menjalaninya dengan tekun dan semangat lho, guys. Semoga tips diatas membantu kamu yang ingin berbisnis secara online ya.